MUI Sulteng

Kunjungi Kota Palu, MUI Pusat Perkuat Profesionalitas MUI Sulteng

Palu – Tim Monitoring dan Evaluasi (Monev) MUI Pusat yang terdiri dari K.H. Abdullah Zaidi, Nadratuzzaman Hosen, Ph.D., dan Dr. Akhmad Baidun menyambangi Kota Palu untuk melakukan monev tata kelola organisasi MUI Provinsi Sulawesi Tengah (MUI Sulteng). Kegiatan ini diselenggarakan di Hotel Santika, Senin (5/8/2019).

Kedatangan MUI Pusat tersebut merupakan bagian dari implementasi ISO 9001:2015 guna memastikan seluruh perwakilan MUI di tingkat provinsi memiliki manajemen organisasi yang baik, sesuai standarisasi ISO.

Dalam pesannya kepada Pengurus MUI Sulteng, KH. Abdullah Zaidi menekankan pentingnya MUI di wilayah untuk mempertegas nilai dasar MUI sebagai pelayan umat dan partner bagi pemerintah (himayatul ummah wa shadiqul hukumah).

“Sebagai sahabat pemerintah, selain memberikan dukungan bagi program-program pemerintah di daerah, MUI dituntut mampu memberikan kritik konstruktif terhadap kebijakan beserta penerapannya yang belum mampu memberikan dampak positif bagi masyarakat,” jelasnya.

Sejalan dengan himbauan di atas, Dr. Akhmad Baidun menghimbau agar pengelolaan MUI Sulteng semakin profesional. “Umat saat ini menuntut organisasi keagamaan yang profesional. Setelah MUI di Pusat, mulai tahun depan, saya berharap agar MUI di daerah siap untuk diaudit oleh akuntan publik untuk memenuhi salah satu syarat ISO 9001:2015. SOP manajemen administrasi, keuangan, dan pengambilan keputusan sebaiknya tidak hanya dirumuskan, tetapi dijalankan sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” himbaunya.

Menanggapi rekomendasi dari MUI Pusat, Bendahara Umum MUI Sulteng, Mokh. Ulil Hidayat, M.Fil.I., menjelaskan, MUI Sulteng siap menindaklanjuti hasil monev tahun ini.

“Dalam waktu dekat, tepatnya akhir bulan ini, MUI Sulteng akan mengundang dua perwakilan MUI di tiga belas Kabupaten dan Kota yang ada di Sulawesi Tengah untuk mengikuti workshop kesekretariatan dan keuangan MUI. Terlepas dari keterbatasan, seperti kantor yang tidak lagi dapat ditempati akibat bencana alam yang menimpa provinsi ini September tahun lalu, MUI Sulteng menganggap profesionalitas organisasi bukan sekedar kewajiban, melainkan tuntutan umat hari ini,” tegas dosen IAIN Palu tersebut.

Sebelum kembali ke Jakarta, Tim Monev MUI Pusat menyempatkan diri meninjau pembangunan kantor MUI Sulteng dan Islamic Center di Desa Tinggede Selatan yang pembangunannya, untuk tahap pertama, telah mencapai empat puluh lima persen. (MNA)

Kunjungan Tim Monev MUI Pusat ke lokasi Kantor MUI Sulteng dan Islamic Center di Desa Tinggede Selatan, Kab. Sigi, Provinsi Sulawesi Tengah

Berita Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker